Lan Kobarang Apine

  • By I Made Sugianto
  • 24 Oktober 2023
Pustaka Ekspresi

Buku ini berisi 10 cerita pendek. Ngakan Made Kasub Sidan kebanyakan menulis dengan tema kesengsaraan, patriotisme, dan keikhlasan menjalankan kehidupan. Tema-tema patriotisme dapat kita jumpai dalam cerita Lan Kobarang Apine, Pragina ring Catuspata, dan Majalan Melah-melah, Luh! Patriotisme itu tergambarkan dari tokoh yang rela berkorban jiwa raga mempertahankan kemerdekaan negeri ini. Perjuangan seorang penari perempuan agar bisa mengabdi di desa dan pentas pelengkap upakara serta perawat yang rela mati untuk bertugas saat pandemi Covid-19. 

Tema-tema kesengsaraan dapat dijumpai pada cerita Sabuk Kajeng Rendetan, Tepen Unduk, Bantang Tresna, Lara Kapindon, dan Kabyahparan. Tema kesengsaraan ini dilengkapi dengan petuah-petuah bijak yang jauh dari kesan menggurui. Semisal, silakan ke kafe tapi jangan pernah bermain api dengan pelayan. Semetara cerita Siti Fatimah menggambarkan harmonis dan rukunnya kehidupan beda agama di Pulau Dewata  


TAGS :

I Made Sugianto

I Made Sugianto lahir di Banjar Lodalang, 19 April 1979 bertepatan Wraspati Wage Dungulan (Sugian Jawa). Kini istirahat sejenak dari pekerjaan sebagai wartawan NusaBali untuk mengbadi sebagai Kepala Desa di tanah kelahirannya, Desa Kukuh, Kecamatan Marga, Tabanan.

Komentar